MASIGNASUKAv102
7882668311086573654

Prosedur Penerimaan Material Dari Owner

Prosedur Penerimaan Material Dari Owner
Add Comments
Friday, February 18, 2022
Dalam sebuah tender proyek kita pernah menemukan di aanwizing / klarifikasi meeting bahwa material di supply oleh owner dan kontraktor hanya mendapatkan upah jasa pemasangan. Material tersebut nanti akan di beli dan di kirimkan oleh owner ke site yang nantinya akan di pasang oleh kontraktor yang ditunjuk, sehingga tanggung jawab kontraktor terhadap material  tersebut adalah saat tiba di site sampai unit tersebut terpasang secara design. Pada saat test & commitioning akan di lakukan oleh pihak supplier material tersebut, kontraktor hanya mengawasi dan memastikan instalasi pendukung material tersebut sudah sesuai dan benar. Setelah material sudah berfungsi maka kontraktor melakukan Berita Acara Serah Terima ( BAST)  Material tersebut lengkap dengan dokumen pendukung seperti Manual Operation, Buku Garansi, Accesories, Gambar Asbuilt dan Dokumen Test Commitioning.

Terlampir gambar Flowchart di atas untuk penerimaan barang atau material milik owner ke Site  


Kemudian, setelah barang kita terima maka harus segera di rencanakan pemasangannya, dan buatlah dokumen yang harus disiapkan untuk penerimaan barang atau material milik owner ke Site :
1. Form Penerimaan 
Biasanya yg mengeluarkan form ini adalah Managemen Konstruksi.
2. Form Quality & Quantity Check
Buatlah berdasarkan deskripsi barang / material
3. Dokumen transmittal material
Update data stock card bila ada barang terima dan baran keluar dari gudang.
4. Berita Acara Serah Terima
Bila barang / material owner sudah terpasang dan berfungsi, maka segera buatkan dokumen BAST matrial tersebut untuk di tanda tangani. Yang nantinya akan di lampirkan dalam penagihan kepada pihak owner.